TNI-Polri di Bener Meriah Mulai Gelar Apel Operasi Ketupat Seulawa

    TNI-Polri di Bener Meriah Mulai Gelar Apel Operasi Ketupat Seulawa

    Redelong, - Menjelang Hari Raya Idul Fitri mendatang, aparat TNI-Polri di wilayah Kabupaten Bener Meriah, Provinsi Aceh mulai melakukan berbagai langkah persiapan. Salah satunya, dalam upaya pengamanan arus mudik.

    Apel yang digelar di lapangan apel Mapolres pada Jumat, 22 April 2022 pagi itu, bukan hanya melibatkanya aparat TNI-Polri saja. Namun, instansi terkait salah satunya pihak Dinas Perhubungan pun turut diterjunkan.

    Di konfirmasi mengenai hal itu, Dandim 0119/Bener Meriah, Letkol Inf Eko Wahyu Sugiarto menyebut jika pihaknya bakal memberikan dukungan sepenuhnya terkait upaya pengamanan lebaran mendatang.

    “Terutama bersinergi mengamankan arus mudik lebaran di wilayah teritorial kami, ” ujar Dandim.

    Bahkan, beberapa hal ia tegaskan pada masyarakat, salah satunya mematuhi adanya protokol kesehatan. “Itu harus dipatuhi bagi para pemudik, maupun masyarakat, ” tandasnya. (***)

    BENER MERIAH ACEH
    Tony Rosyid

    Tony Rosyid

    Artikel Berikutnya

    Cuti Lebaran, Letkol Eko Lepas Keberangkatan...

    Berita terkait